6 Tips Menggunakan Facebook Timeline

Facebook Timeline sudah bisa dinikmati sekarang. Sebelumnya, Facebook Timeline sudah bisa dicoba oleh sejumlah developer. Jika kamu melihat tampilan Facebook teman berubah tetapi tampilan Facebook kamu tidak, jangan khawatir karena bukannya dilupakan oleh Facebook. Namun, teman kamu sudah mengaktifkannya secara manual. Berikut ada beberapa tips mengenai Facebook Timeline.

1. Aktifkan Facebook Timeline Secara Manual

Bagi kamu yang ingin merasakan Facebook Timeline ini sekarang, kamu bisa mengaktifkannya secara manual dan gampang dengan cara membuka link berikut http://www.facebook.com/about/timeline. Lalu, silakan cek profile kamu karena telah berubah menjadi Facebook Timeline secara otomatis.

 

2. Publish Facebook Timeline Kamu

Kamu diberi kesempatan tujuh hari sebelum orang lain dapat melihat tampilan baru tersebut. Jika tidak ingin menunggu terlalu lama, kamu bisa langsung publish  Facebook Timeline tersebut dengan cara klik Publish Now yang ada di profile.

 

3. Masukkan Cover

Cover memungkinkan kamu memasukkan gambar yang mencerminkan diri kamu. Kamu diberi kebebasan untuk menghias Facebook-mu sendiri.

 

4. Melihat History

Jika ingin mengenang kejadian atau cerita penting dalam hidupmu, kamu bisa memanfaatkan fitur untuk menentukan tanggal atau bulan yang ingin kamu lihat. Hal ini sangat memudahkan kamu karena dengan Facebook biasa, kamu harus loading per harinya. Tentunya lama untuk menuju kejadian di tahun lalu, bukan?

 

5. Menambahkan Kejadian Penting di Timeline

Bagi kamu yang memiliki kejadian penting sebelum join di Facebook, kamu bisa menulisnya sekarang dengan mengatur waktu posting menjadi tanggal kejadian tersebut. Lebih jelasnya, kamu bisa melihat contoh di bawah.

 

6. Mengatur Privasi

Kamu bisa menentukan mana yang bisa dilihat oleh orang. Kamu bisa menyembunyikan aktivitas atau post yang pernah kamu lakukan sebelumnya.

 

Selamat mencoba tampilan baru ini!

 

source :

jagatreview