Indonesia Mengalahkan Inggris Dari Segi Jumlah Pengguna Facebook

Di tengah kesibukan bekerja dan jarak tempat tinggal yang berjauhan, kegiatan sosial menjadi terhambat. Media sosial pun menjadi solusi pilihan di abad ini. Perkembangannya pun semakin pesat, baik dari segi variasi media sosial yang tersedia hingga jumlah penggunanya. Satu media sosial yang ketenarannya melampaui media sosial lainnya tentu saja Facebook. Hingga saat ini, Facebook sudah memiliki lebih dari 600 juta pengguna yang tersebar di seluruh pelosok dunia.

Facebook-worldwide-users


Amerika Serikat yang merupakan negara tempat kelahiran Facebook menyandang gelar sebagai negara dengan jumlah pengguna Facebook terbesar di dunia, yaitu dengan total 150 juta orang dengan rata usia 31 tahun. Yang mengejutkan adalah jumlah pengguna Facebook di Indonesia yang mencapai 35 juta orang dengan rata-rata usia 23 tahun. Angka ini berhasil menempatkan Indonesia di peringkat kedua, mendepak Inggris yang hanya memiliki 28,9 juta pengguna Facebook dengan rata-rata usia yang sama dengan pengguna di Amerika Serikat.

Walaupun menempati peringkat kedua, jumlah pengguna Facebook di Indonesia hanya sekitar 15% dari keseluruhan populasi. Sedangkan jumlah pengguna Faceook di Amerika Serikat dan Inggris, masing-masing mencapai setengah dari keseluruhan penduduk di negara tersebut. Namun, angka-angka ini belum memperhitungan jumlah profil Facebook palsu yang sering kali diciptakan oleh sejumlah pengguna.

Dari segi jumlah kunjungan, rata-rata pengguna Facebook di Indonesia hanya mengunjungi situs jejaring sosial tersebut sebanyak tujuh kali per bulan. Angka ini berbeda jauh dengan di Amerika Serikat yang penggunanya mengunjungi Facebook hingga 70 kali per bulan dan di Inggris dengan rata-rata jumlah kunjungan sebanyak 68 kali per bulan. Baik atau buruk, data statistik ini menunjukkan eksistensi Indonesia dalam dunia teknologi dan media sosial.






source :
jagatreview